December 30, 2012

Malam ini, aku menangis lagi..
Bukan untuk sebuah kesedihan, tapi mungkin kesyukuran

Tuhan tahu, tapi Ia menunggu
Itu yang selalu kuucapkan
Dan selalu kuyakini

Tuhan membawaku melalui jalan sulit
Penuh luka sepanjang hidupku

Tapi Ia juga menjagaku, agar aku tak pernah patah
dan selalu memeluk hidup dan takdirku dengan erat

Hingga detik ini...

Dia mengirimku seorang malaikat untuk mewakilinya
menjagaku...

Tapi, mungkin Dia tak pernah rela jika aku meninggalkanNya
dalam meminta, menyerahkan hidupku pada selainNya.

Malam ini, aku menangis..
menyerahkan kembali pinta dan rinduku padaNya


Tuhan tahu, tapi Ia menunggu.


on heavy rain, menunggu delay Jogja-Jakarta.








Read More

December 24, 2012

Let the story begins


Untukmu, Istri Suamiku Tercinta...

There are more than love in a heartbeat.

Bahwa banyak hal selain cinta dalam setiap denyut nadi kita
tetapi terkadang semuanya kita sederhanakan menjadi cinta

Aku. Kamu. Kita.
Bukan lagi bayang-bayang.
Utuh.

Tetapi seperti Ghibran katakan,
Deretan pohon akan tumbuh sempurna karena jarak antara mereka
Bahwa ruang di antara kita, itu yang senantiasa membuat kita bahagia dalam dewasa

Terima kasih, padamu.
Karena memilihku
Rasanya kata cinta tak cukup untuk membalut kesyukuranku.


Waktu akan menjadi saksi kita,
bahwa keabadian itu ada
bahwa bahagia itu dekat
bahwa luka itu indah
bahwa kebersamaan itu milik kita selamanya
dan...
kematian takkan sanggup menjadi pemusnah cita-cita


Untukmu, istri dari suamiku tercinta
Terima kasih karena telah, akan, dan selalu menjaganya.

My love, I just wanto say...
Banyak hal selain cinta dalam setiap denyut kehidupan kita.

Read More